E8lLixHRDGb1xRnfaGQAOqap3MrzuUX2KzUNPsqv
Bookmark

Pemerintah Kabupaten Nias Utara Gelar Sosialisasi KUR untuk Wujudkan Kesejahteraan

Sekretaris Daerah Kabupaten Nias Utara Bazatulo Zebua, SE.,M.Ec. Dev
NIAS UTARA-KoreksiNews
, Pemerintah Kabupaten Nias Utara menggelar Sosialisasi Kredit Usaha Rakyat (KUR) bagi UMKM dan Pelaku Usaha lainnya di Kabupaten Nias Utara dengan tema Pengembangan usaha dengan penguatan permodalan bagi UMKM dan pelaku usaha lainnya. Kamis(15/12). 

Kegiatan ini dilaksanakan di TC Osseda di dihadiri oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Nias Utara Bazatulo Zebua, SE.,M.Ec. Dev , Kepala KPPN Gunungsitoli, dan Kepala Bank Sumut Capem Lotu. Selain itu, hadir pula Tim monitoring dan evaluasi pelaksanaan KUR Kabupaten Nias Utara dan para peserta sosialisasi.

Sekda dalam arahana dan bimbingannya menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan informasi kepada masyarakat khususnya kepada pelaku UMKM individu/perseorangan, Badan Usaha dan/atau kelompok usaha tentang adanya program pemerintah berkaitan dengan KUR.

"KUR merupakan program pembiayaan/kredit bersubsidi pemerintah dengan bunga rendah, yang 100% dananya milik Bank/Lembaga Keuangan Bukan Bank (LKBB) Penyalur KUR dan disalurkan dalam bentuk dana keperluan modal kerja serta investasi," ujar Sekda.
Selanjutnya, Sekda juga menyampaikan bahwa Pemerintah terus berupaya merumuskan kebijakan strategis bagi UMKM untuk mewujudkan kesejahteraan dan pemerataan. Hal ini karena peran UMKM sangat berperan besar dalam pertumbuhan perekonomian.

"Semoga dengan pelaksanaan kegiatan sosialisasi KUR ini dapat memberikan manfaat nyata bagi masyarakat dan dapat dirasakan langsung untuk peningkatan kesejahteraan masyarakat," harap Sekda.(GANDA) 
Posting Komentar

Posting Komentar

Berikan Komentar Anda Mengenai Berita Ini!!